Rabu, 11 Mei 2011

Tahun Terakhir

Masih teringat tanggal 13 Juli 2010, aku masih cupu banget masuk kelasku. AKU UDAH KELAS IX, adalah hal yang cukup membuatku canggung karena menurutku jadi kelas 9 kayaknya senior banget. Aku bertemu dengan temen- temen yang dulunya nggak satu kelas sama aku. Pinter- pinter semua deh... ada yang dari kelas 7 ranking satu terus -- setauku sih gitu--, ada yang merangkap tugas sebagai ketua OSIS dan ketua Dewan Galang, ada anak- anak band yang menurutku dan sahabat- sahabatku keren, dan masih banyak lagi. Ada juga anak yang paling bandel seangkatan.

Awalnya nggak pernah kepikiran bisa bertahan disini, bisa bersaing dengan baik disini -- mengingat saingannya punya otak kelas bintang 5-- , bisa dapetin sahabat yang asyik banget disini. pokoknya semua itu nggak pernah terlintas dalam otakku waktu pertama kali masuk kelas IX G.
Tapi semua ke- pesimisanku terjawab. Aku bisa menikmati semua ini. Melalui hari- hariku dengan penuh tawa bersama sahabat- sahabatku, Yori, Siwi dan Savira. Aku bisa mencapai peringkat 7 pada semester 1, meskipun aku sangat nggak puas dengan peringkat itu -- tapi Alhamdulillah rata- rata naik--. Dan, yang paling menyenangkan, aku bisa berteman akrab dengan cowok- cowok keren, maksudku berkualitas, dan juga cowo- cowok yang lainnya.
kami bernyanyi bersama kayak anak TK; tertawa bersama, bahkan yang cewek ketawa nggak ada anggun- anggunnya; menentang ketidak adilan bersama, meskipun hanya berani ngomel satu sama lain; jorok- jorokan bersama; dan ssssttttt... menyontek bersama!

Aku dan Yori duduk di depannya Wisnu dan Arif. dan di depan kami ada Savira dan Siwi. Kami punya hobi dan karakter yang berbeda, namun kami tetep nyambung. Terkadang Arif memamerkan trik- trik sulapnya yang alhamdulillah aku sering bisa menebaknya. Wisnu yang gendut dan menggemaskan suka sibuk sendiri menggarap proyek 'cipta lagu' nya, kadang dia juga screamin pake fake voice yang bikin leherku geli. Yori yang kadang suka nggak kira- kira tanya hal yang bersifat prifat sama orang lain. Siwi yang suka nyanyi duet bareng aku. Dan Savira yang terkadang suka nangis nggak jelas. Kami semua tetap membaur dan bercanda bersama.

Sssstttt... pastinya ada cinlok di sini, khususnya untuk komplotanku, kecuali Savira karena dia udah punya pacar di kelas lain --". Siapa aja sih yang tersangkut cinlok? ada dehhhh (dirahasiakan karena cukup memalukan. hehehe)

Ada juga kisah happy bareng emen- temen lainnya yang nggak bisa diceritain satu- satu karena karakter mereka benar- benar unik dan berbeda. Yang jelas mereka semua, temenku di IX G sukses membawaku pada proses pendewasaan yang luar biasa. Secara tidak langsung mereka mengajarkanku tentang persaingan dalam persahabatan. Dan kesalahan dalam kebodohan diawal, merupakan jalan keluar masalah yang ku hadapi di akhir tahun.

Kami melalui UN dengan saling menyemangati satu sama lain. Kami tetap tertawa dengan begitu ringan ditengah ketegangan yang ada. Kami saling bercerita tentang pengawas yang sangat menyebalkan. Dan itulah bagian akhir yang menyenaangkan.

Aku tahu UN bukanlah akhir dari pertemuan kami. Tapi masa- masa pasca ujian yang membosankan membuat kami jarang bertemu karena banyak yang membolos. Dan jujur, jiwa mellowku merasakan kerinduan akan tawa kebandelan kami yang membuat guru- guru kami stres bukan kepalang. Aku rindu sahabat- sahabat baruku yang baru aku dapatkan diakhir tahun 2010. Aku ridu sinetron- sinetronan bareng Yori n Siwi, aku rindu melototin Bimo yang rajin gangguin Siwi, aku rindu marahin ketua kelas yang kadang nggak mau piket (peace... ._.v)

Yah,, aku juga kangen masa- masa kami kelewat happy dan akhirnya menulis di diary dadakan: Note Book besar dari Akpol berwarna kuning punya Yori -- yang pernah ketahuan Bagus. hahaha... (itu malu2in bangeeeetttt)

Aku kangen hari bersejarahku dan Siwi: Kamis, 16 Desember 2010. itu adalah hari patah hati yang paling menyedihkan dan mengecewakan yang mampu membuatku menangis di depan umum, maksudnya di depan kelas. hmm... udahlah, yang sedih- sedih nggak usah di inget!

Pokoknya aku bakal kangen sama kbahagiaan yang aku dapetin di akhir tahunku di sekolah ini. punya keinginan buat menuliskan semua jadi kenangan yang indah. semoga aja bisa! amien :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar